Klinik Apollo – Apakah penyakit herpes menular? Herpes merupakan salah satu penyakit yang dapat memberikan efek negatif yang signifikan pada organ reproduksi.

Ketika seorang wanita atau laki-laki terinfeksi virus dari penyakit herpes, Herpes simplex virus (HSV), alat kelamin mereka, mungkin akan timbul jerawat atau nanah.

Fenomena tersebut dikenal dengan nama herpes genital. Dalam artikel ini, kami akan menjawab pertanyaan tentang penyakit herpes yang menular. Berikut informasinya.

>> Konsultasi Online Gratis di Sini <<

Media Penularan Penyakit Herpes

Herpes adalah penyakit yang menular. Penyebaran terjadi ketika seseorang menyentuh jerawat (luka), alat kelamin, mulut, atau mata tanpa mencuci tangan.

Untuk penularan melalui sentuhan alat kelamin, itu adalah penularan dari herpes genital. Nah, sebenarnya, tidak hanya itu saja medianya.

Masih ada berbagai media dari penyakit herpes yang menular. Adapun penyebarannya adalah sebagai berikut.

1. Seks Vaginal, Anal, dan Oral

Seks vaginal, anal, dan oral adalah cara utama dari penularan penyakit herpes.

Ketika terlibat dalam hubungan seksual, terlebih ada luka yang tampak, risiko penularan virus meningkat secara signifikan.

Selama berhubungan seksual secara vaginal, penis yang dimasukkan ke dalam vagina, yang terkontaminasi penyebabnya, dapat menularkan virus kepada pasangan.

Hal yang sama berlaku untuk hubungan seks anal, di mana penis dimasukkan ke dalam dubur pasangan, serta untuk seks oral, yang melibatkan stimulasi alat kelamin menggunakan mulut dan lidah.

2. Memakai Barang yang Terkontaminasi

Selain hubungan seksual dari tiga aspek, herpes juga menular lewat barang yang dipakai, seperti sikat gigi atau peralatan makan.

Tidak cuma itu, berbagi pemakaian kosmetik seperti lipstik pun dapat menularkan penyakit herpes. Hal yang sama pun berlaku jika Anda saling meminjamkan alat bantu seks.

Barang-barang tersebut pada dasarnya dapat menjadi lembab. Nah, kelembapan dapat membuat virus menempel dengan mudah.

Pada intinya, infeksi dari virus herpes dapat ditularkan melalui benda-benda mati.

3. Proses Melahirkan secara Normal

Jika seorang ibu yang terinfeksi virus herpes genital melahirkan secara normal, risiko penularan virus kepada bayinya dapat meningkat secara signifikan.

Selama persalinan, kontak langsung antara luka herpes genital dengan bayi dapat menyebabkan penularan.

Maka dari itu, setiap ibu yang memiliki riwayat herpes genital, harus memberi tahu dokter kandungan sehingga sang ibu dapat mengambil pencegahan yang tepat.

Dokter mungkin merekomendasikan prosedur persalinan khusus, seperti operasi caesar. Operasi tersebut dapat mengurangi peluang virus dalam menularkan infeksi kepada bayi.

Langkah-langkah tersebut merupakan bagian penting dari perawatan prenatal ibu yang terinfeksi–membantu melindungi kesehatan bayi yang baru lahir.

Penyakit Herpes Tidak Menular Melalui Hal Ini

Sekalipun waktu penyebarannya sangat cepat, penyakit herpes tidak dapat ditularkan melalui udara, air, atau kontak nonkulit.

Ini berarti bahwa Anda tidak bisa tertular herpes hanya dengan bernapas pada udara yang sama dengan seseorang yang terinfeksi.

Selain itu, virusnya juga tidak menular melalui gelas yang dipakai minum bersama atau berbagi perlengkapan makan atau minum.

Apabila Anda mengalami luka, segera obati dengan pengobatan dokter agar luka herpes cepat kering.

Mengapa harus melakukannya? Karena penyakit herpes mungkin bisa sembuh sendiri. Namun, organismenya masih menetap dan bisa menular kepada orang lain.

Carilah obat yang tepat melalui konsultasi pada dokter. Dokter akan memeriksa fisik kemudian menuliskan resep obat sesuai kondisi Anda.

Artikel Terkait: Apakah Herpes Berbahaya Dan Bagaimana Jika Tidak Diobati?

Jangan Remehkan Herpes, Konsultasikan di Klinik Apollo!

Jangan pernah meremehkan herpes. Terkadang, ketidaktahuan tentang penyakit ini dapat membawa malapetaka pada kesehatan kita dan orang-orang terdekat.

Penyakit ini bisa tidak terlihat, tetapi bukan berarti tidak berbahaya. Jadi, jangan menunggu terlalu lama, konsultasikan kondisi Anda dengan ahli medis terpercaya di Klinik Apollo.

Di sini, kami siap memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang penyakit herpes yang menular, menawarkan solusi perawatan, dan memberikan dukungan penuh.

Segera hubungi kami melalui WhatsApp di nomor 081212306882 atau kunjungi kontak kami untuk informasi lebih lanjut.

Senin – Minggu 10.00 – 20.00

VISI & MISI

Mengedepankan sisi profesionalisme dalam bekerja serta mengedepankan kode etik kedokteran dan pengobatan penyakit kelamin untuk kesembuhan pasien secara menyeluruh.

Menjadi klinik spesialis kelamin dengan pelayanan kesehatan terbaik yang mengedepankan profesionalisme, keilmuan serta orientasi pasien sehingga dapat tercapai kesehatan yang berkualitas.

Butuh Bantuan Kami?

Segera konsultasikan penyakit kelamin Anda di Klinik Apollo.